Solusi kehamilan

Sperma encer penyebab dan solusinya




Seperti yang diketahui bahwa untuk proses kehamilan membutuhkan sel sperma dan sel telur. Banyak pria khawatir dengan sperma encer karena dihubungkan dengan gejala infertilitas.

Penyebab sperma encer antara lain: 

1. Jumlah sperma tidak cukup dalam satu kali ejakulasi
Terlalu sering ejakulasi dalam satu kali aktivitas seksual adalah penyebab paling umum dari kondisi air mani encer. Jika Anda cukup aktif secara seksual atau sering masturbasi , frekuensi ejakulasi Anda berpengaruh besar pada penampilan fisik air mani Anda.
2. Kadar sperma jauh di bawah normal
Kondisi ini disebut dengan ogliospermia, yang mengacu pada jumlah sperma di bawah 15 juta sel per milimeter air mani. Kadang, kekurangan zat besi mungkin menjadi faktor penyebab yang paling mungkin dari kondisi ini.
3. Kekurangan fruktosa
Kekurangan atau defisit fruktosa adalah yang terjadi akibat buruknya kebiasaan makan Anda sehari-hari, atau jika Anda terlalu keras berolahraga, yang menyebabkan air mani Anda memiliki tekstur terlalu cair dan berwarna jernih.
4. Ejakulasi di dalam
Alias retrogade ejaculation , yang mengacu pada salah satu kondisi penyebab ketidaksuburan pria. Jika Anda mengalami ejakulasi terbalik, air mani yang keluar akan sangat sedikit atau bahkan tidak keluar sama sekali setelah ejakulasi. Pada umumnya kondisi ini tidak memerlukan bantuan medis profesional. Akan tetapi, karena hal ini menyulitkan seorang pria untuk punya anak, dokter akan menangani kondisi ini dengan meresepkan obat-obatan, seperti imipramine atau pseudoephedrine .



Cara mengatasi air mani encer

Meningkatkan volume cairan ejakulasi akan menghasilkan pengalaman orgasme yang lebih besar, peningkatan kesuburan, dan juga daya tarik yang lebih besar dari produksi sperma yang kuat dan sehat. Berikut adalah beberapa tips untuk meningkatkan konsistensi air mani encer:

1. Kendalikan frekuensi ejakulasi dalam sehari
Biasanya, sperma membutuhkan waktu beberapa bulan (70 hari) untuk matang dalam
testis Anda. Jika Anda mengalami ejakulasi lebih dari satu kali dalam sehari, melalui hubungan seks atau masturbasi, kedua testis Anda mungkin tidak akan memproduksi cukup sperma untuk memproduksi air mani yang kental dan lengket berwarna putih susu, sehingga menghasilkan konsistensi air mani encer dan berair.
Untuk menghindari hal ini, tunggu selama lebih dari lima jam untuk dapat mengembalikan volume normal sperma sebelum mengupayakan ejakulasi berikutnya.
2. Ciptakan pola makan dan gaya hidup sehat

Jika Anda mengkhawatirkan penampilan fisik air mani Anda, ada baiknya untuk menjaga pola makan yang baik. Protein merupakan nutrisi yang baik untuk tubuh dapat menghasilkan air mani yang kental dan lengket. Penuhi asupan protein Anda dari ikan, ayam, daging, dan susu, atau tahu dan tempe, quinoa, serta kacang dan biji-bijan jika Anda seorang vegetarian.

3.Cerdas pilih celana dalam

Hindari pemakaian celana dalam yang terlalu ketat karena hal ini dapat menyebabkan produksi air mani menurun akibat peningkatan temperatur dan kelembapan dalam buah zakar Anda.



blog untuk belajar seo dan blog

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Sperma encer penyebab dan solusinya"

Posting Komentar

Disqus Comments